Sop Iga Sapi Anda bisa memasak Sop Iga Sapi menggunakan 13 bahan dan 5 langkah. Begini cara memasaknya.

Bahan-bahan buat Sop Iga Sapi

  1. Bunda butuh 1 kg Iga Sapi.
  2. Siapkan 3 Liter Air.
  3. Siapkan 11 Siung Bawang Putih.
  4. Kamu butuh 10 Siung Bawang Merah.
  5. Siapkan 10 gram Bawang Bombay(cincang).
  6. Bunda butuh 2 Buah Wortel.
  7. Bunda butuh 2 Butir Kapulaga.
  8. Siapkan 1 sdt Kayu Manis Bubuk.
  9. Anda butuh Secukupnya Garam,Gula,Merica Bubuk&Kaldu jamur/sapi.
  10. Siapkan 2 Buah cengkeh.
  11. Siapkan 1 sdt Pala Bubuk.
  12. Siapkan 1 Buah Tomat(iris).
  13. Siapkan Secukupnya Daun Bawang(cincang halus).

Langkah-langkah membuat Sop Iga Sapi

  1. Rebus iga sapi selama 5menit lalu buang airnya untuk menghilangkan darah dan lemak yang masih menempel agar kuah nantinya tidak terlalu berlemak, rebus lagi dengan 3 liter air selama 20menit menggunakan panci presto(waktu perebusan dihitung saat presto berbunyi),matikan kompor dan tunggu hingga 15menit(tutup panci presto jangan dibuka).
  2. Haluskan bawang merah&bawang putih lalu cincang bawang bombay.
  3. Tumis bawang merah,bawang putih&bawang bombay sampai harum lalu sisihkan.
  4. Setelah 15menit buka tutup panci presto dan hidupkan kompor,masukan bumbu yang sudah dihaluskan lalu masukan wortel,merica bubuk,garam,gula,kapulaga, cengkeh,pala bubuk,kaldu jamur/sapi tunggu sampai mendidih lalu masukan tomat&daun bawang aduk merata.
  5. Pindahkan sop iga kedalam mangkuk&siap untuk dinikmati selamat mencoba yaaa semoga berhasil.

Gampang sekali bukan memasak Sop Iga Sapi ini? Selamat mencoba.